
Bank Sumut Berencana Buka Kantor Cabang di Pekanbaru, Dirut Temui Sekdaprov Riau
20 Desember 2022 - 19:28:51 WIB | Dibaca: 2337x
Pekanbaru (Sioge) - Direktur Utama (Dirut) PT Bank Sumut Rahmat Fadillah Pohan bertemu dengan Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau SF Hariyanto, Selasa (20/12/2022) di Ruang Rapat Sekdaprov, Lantai 3 Kantor Gubernur Riau di Jalan Sudirman Pekanbaru, untuk membicarakan rencana pembukaan kantor cabang Bank Sumut di Kota Pekanbaru.
Rahmat kepada pers mengatakan, sedianya pihaknya bertemu dengan Gubernur Riau Syamsuar, namun karena gubernur sedang tugas keluar kota, pertemuan diwakilkan ke Sekdaprov.
"Pertemuan ini dalam rangka membicarakan rencana pembukaan kantor cabang Bank Sumut di Kota Pekanbaru. Tentunya kita harus terlebih dahulu membicarakan ini dengan pimpinan daerah dan unsur-unsur lainnya," ujarnya sambil menambahkan, sebelumnya manajemen Bank Sumut juga telah bertemu dengan pimpinan DPRD Riau dengan agenda yang sama.
Dikatakan, tujuan didirikannya kantor cabang di Pekanbaru adalah untuk berkontribusi pada peningkatan ekonomi masyarakat, salah satunya melalui program kredit usaha rakyat.
Program tersebut nantinya menyasar masyarakat pelaku usaha kecil dan menengah (UKM), pedagang kecil, juga petani sawit.
Sekdaprov didampingi Kepala Biro Ekonomi Setdaprov Riau Jhon Armedi Pinem dan perwakilan dari Bank Riau Kepri menyambut baik rencana itu.
Pemprov Riau tentunya mendukung semua pihak yang datang berinvestasi dan memberikan kontribusi untuk memajukan perekonomian masyarakat. Tentu ini kita dukung, kata Hariyanto.
Tidak diperoleh informasi apakah sebelumnya sudah pernah berdiri kantor cabang Bank Sumut di Pekanbaru namun kemudian tutup, atau memang belum pernah sama sekali. (Heri S)